AOFOG Campus 2025 Resmi Dibuka di Jakarta: Sinergi Global dan Kebanggaan Indonesia dalam Kesehatan Perempuan

- Editor

Senin, 3 Februari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

AOFOG Campus 3 Dibuka di Jakarta, Hadirkan Pakar Kesehatan Reproduksi dari 9 Negara
AOFOG (Asia Oceania Federation of Obstetrics and Gynecology) Campus 3 resmi dibuka di Hotel Pullman Thamrin Jakarta. Forum internasional dua hari ini menghadirkan pakar kesehatan reproduksi dari 9 negara Asia-Oceania, dengan AOFOG sendiri beranggotakan 23 negara.
Prof. Dr. Budi Wiweko selaku Chairman Komite Endokrinologi Reproduksi dan Infertilitas AOFOG sekaligus Ketua Panitia menyampaikan bahwa forum ini membuka peluang kolaborasi internasional untuk memajukan kesehatan perempuan. Presiden AOFOG, Dr. John Tait, memberikan apresiasi tinggi kepada tim Indonesia dan Komite REI AOFOG atas penyelenggaraan program yang menarik ini.
Acara yang dihadiri Sekjen AOFOG Dr. Rohana Haththotuwa dan Sekjen PP POGI Dr. Surahman Hakim ini terselenggara berkat kerjasama dengan Dexa Medica sebagai mitra industri farmasi nasional.

Baca Juga :  Rekomendasi Outfit Hangout Pria Keren Tanpa Ribet

Jakarta, 24 Januari 2025 – AOFOG (Asia Oceania Federation of Obstetrics and Gynecology) Campus 3 resmi dibuka di Hotel Pullman Thamrin Jakarta. Forum internasional yang berlangsung hingga 25 Januari ini menghadirkan pakar kesehatan reproduksi terkemuka dari 9 negara Asia-Oceania, AOFOG sendiri menaungi 23 negara anggota di kawasan Asia-Oceania

Prof. Dr. Budi Wiweko, MD, OG, MPH, REI, FRANZCOG (Hons), FICRM selaku Chairman Komite Endokrinologi Reproduksi dan Infertilitas AOFOG menyampaikan sambutan.

Prof. Dr. Budi Wiweko, MD, OG, MPH, REI, FRANZCOG (Hons), FICRM selaku Chairman Komite Endokrinologi Reproduksi dan Infertilitas AOFOG dan Ketua Panitia AOFOG Campus 3 membuka acara dengan menyampaikan REI Committee Chairman Report. “AOFOG Campus 3 membuka peluang kolaborasi internasional yang akan membawa manfaat signifikan dan memajukan kesehatan perempuan di Dunia. Forum ini menjadi wadah pertukaran pengetahuan dan pengalaman dalam meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan reproduksi,” ujarnya.

Presiden AOFOG Dr. John Tait ONZM MB,BS FRCOG FRANZCOG dalam pidato pembukaannya menyampaikan apresiasi tinggi kepada tim Indonesia dan Komite REI AOFOG: “You have done a marvelous job in putting together what appears to be such an exciting program.” Beliau juga berterima kasih kepada para pembicara internasional dan Indonesia atas partisipasi mereka, menekankan bahwa kolaborasi global ini menjadi kunci kemajuan layanan kesehatan perempuan di kawasan Asia-Oseania.

Baca Juga :  2 Produk reksa dana BRI-MI Ini Raih Penghargaan Merdeka Awards 2024 Kategori Program Inovatif untuk Negeri

Dr. Rohana Haththotuwa dari Sri Lanka, selaku Sekretaris Jenderal AOFOG, memperkenalkan AOFOG kepada peserta. Kegiatan yang menghadirkan para pembicara ahli dari 9 negara ini terselenggara berkat kolaborasi dengan Dexa Medica, mitra industri farmasi nasional yang konsisten mendukung kemajuan pelayanan kesehatan Indonesia.

Dr. Rohana Haththotuwa, Ahli Obstetri dan Ginekologi terkemuka di Asia Oseania sekaligus Sekretaris Jenderal dari Federasi Obstetri dan Ginekologi Asia-Oseania bersalaman dengan Dr. Surahman Hakim, MD, OG, Urogynecology Reconstructive Consultant, MPH sebagai Sekretaris Jenderal Perkumpulan Obstetri dan Ginekologi Indonesia.

Sekretaris Jenderal PP POGI, Dr. Surahman Hakim, MD, OG, Urogynecology Reconstructive Consultant, MPH, turut membuka dan memberikan sambutan dalam acara ini.

Artikel ini juga tayang di VRITIMES

Berita Terkait

Energy Academy Hadirkan Program Komprehensif bagi Perusahaan dalam Menjawab Tantangan Lingkungan dan Pengelolaan Limbah
Port Academy dan PT Phoenix Resources International Kolaborasi dalam Diklat IMO OPRC Level 1
Disruptive Doctors Conference 2025: Tempat Berkumpulnya Dokter Visioner yang Siap Mengubah Masa Depan Kesehatan
Technology and Human Day 2025: Perpaduan Inovasi dan Kreativitas di BINUS @Kemanggisan
Mewakili Indonesia di Brazil: Arfiana Maulina Angkat Isu Sustainability di Final Game Jam Plus
WhatsApp Business API untuk Bantu Pertumbuhan Bisnis
LindungiHutan Rilis Ebook Ramadan Berkelanjutan untuk Kurangi Jejak Karbon
MAXY Academy dan Pradita University Berkolaborasi Hadirkan Workshop Eksklusif di Bizznovation 2025
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 1 Maret 2025 - 02:00 WIB

Energy Academy Hadirkan Program Komprehensif bagi Perusahaan dalam Menjawab Tantangan Lingkungan dan Pengelolaan Limbah

Sabtu, 1 Maret 2025 - 02:00 WIB

Port Academy dan PT Phoenix Resources International Kolaborasi dalam Diklat IMO OPRC Level 1

Sabtu, 1 Maret 2025 - 01:34 WIB

Disruptive Doctors Conference 2025: Tempat Berkumpulnya Dokter Visioner yang Siap Mengubah Masa Depan Kesehatan

Sabtu, 1 Maret 2025 - 01:00 WIB

Technology and Human Day 2025: Perpaduan Inovasi dan Kreativitas di BINUS @Kemanggisan

Sabtu, 1 Maret 2025 - 01:00 WIB

Mewakili Indonesia di Brazil: Arfiana Maulina Angkat Isu Sustainability di Final Game Jam Plus

Sabtu, 1 Maret 2025 - 00:00 WIB

LindungiHutan Rilis Ebook Ramadan Berkelanjutan untuk Kurangi Jejak Karbon

Jumat, 28 Februari 2025 - 15:45 WIB

MAXY Academy dan Pradita University Berkolaborasi Hadirkan Workshop Eksklusif di Bizznovation 2025

Jumat, 28 Februari 2025 - 10:56 WIB

Umroh Fleksibel a la UMRA.ID Makin Diminati, Pasarnya Terus Tumbuh

Berita Terbaru