Palapa TapTap Hero Raih 12.000 Pengguna, Dorong Pertumbuhan GameFi di Indonesia

- Editor

Rabu, 30 Oktober 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta, 30 Oktober 2024 – Palapa, token milik platform pertukaran aset kripto Bittime, sukses meluncurkan Game Finance (GameFi) berbasis Telegram pertama di Indonesia, Palapa TapTap Hero. Sejak diluncurkan, game ini telah menarik perhatian 12.000 pengguna aktif, menunjukkan antusiasme yang besar dari publik terhadap inovasi dan industri Web3, terutama teknologi blockchain.

GameFi dengan konsep tap-to-earn ini, mengajak setiap pemain mengumpulkan poin sebanyak-banyaknya guna meningkat kekuatan, dan membuka fitur baru. Konsep permainannya yang sederhana, menjadikan game ini mudah diikuti oleh berbagai kalangan, terutama generasi muda.

Bittime optimis terobosan ini, dapat mendorong literasi blockchain, terutama pertumbuhan signifikan terhadap adopsi aset kripto secara global, khususnya di Indonesia. Kehadiran game ini tidak hanya menjadi gebrakan baru dari industri Web3 Indonesia, tapi juga menandakan jadwal listing token Palapa ($PLPA) yang diagendakan pada kuartal IV tahun ini.

Ryan Lymn, CEO Bittime, mengungkapkan, posisi Indonesia yang kini menduduki peringkat ketiga dunia dalam adopsi aset kripto, berarti momentum untuk menghadirkan pengalaman interaktif yang unik. Game ini tidak hanya menghibur, tetapi juga memberikan literasi mengenai teknologi blockchain dan aset kripto kepada masyarakat luas.

Baca Juga :  Seperti Apa Ciri-Ciri Penyakit Gondongan Akan Sembuh?

“Tentu, kami sangat senang dengan sambutan positif dari publik melalui capaian 12.000 pengguna ini. Kami percaya bahwa Palapa TapTap Hero merupakan sarana hiburan sekaligus edukasi yang dapat membantu lebih banyak orang memahami dan terlibat langsung dalam ekosistem Web3,” ujarnya.

Seiring dengan tujuan mendorong pertumbuhan industri Web3 Indonesia, game Palapa TapTap Hero sekaligus menjadi wujud komitmen Palapa sebagai token lokal yang siap melaju di pasar global. Adapun, antusiasme masyarakat pada peluncuran game ini memberikan optimisme besar bagi Bittime dan Palapa, untuk dapat berkembang hingga sepuluh kali lipat.

Jimmy Siswanto, CEO Palapa, turut menyampaikan, bahwa pihaknya turut senang atas keterbukaan publik terhadap terobosan teknologi blockchain garapan Indonesia. Dirinya percaya, bahwa bentuk dukungan publik terhadap Palapa TapTap Hero Game, merupakan kekuatan yang sangat berarti bagi pertumbuhan token Palapa ($PLPA) ke depan. 

Baca Juga :  Hisense dan Yayasan Medicom Charity Menandatangani MoU untuk Penyaluran Donasi Medical Monitor di Indonesia

“Dukungan besar, serta antusiasme publik bernilai besar dalam perkembangan dan inovasi kami kedepannya. Di mana, kami berbangga karena setelah lama menjadi target pasar dan pengguna proyek Web3 garapan global, Indonesia kini dapat menjadi pelaku di kancah global,” ungkap Jimmy.

Palapa TapTap Hero juga merilis berbagai task baru yang harus dikerjakan oleh para pemain, guna meningkatkan performa karakter astronot dalam game tersebut. Di antaranya, cukup bergabung dengan komunitas Telegram Palapa dan Bittime, juga mengikuti sosial media Bittime dan Palapa.

Lebih lanjut, Game ini diharapkan dapat menjadi jembatan bagi generasi muda untuk mengenal lebih dalam tentang industri blockchain. Bittime bersama Palapa mengundang pengguna untuk dapat memaksimalkan waktu garap, sebelum jadwal listing tokennya tiba.

Artikel ini juga tayang di VRITIMES

Berita Terkait

Tokocrypto Tingkatkan Edukasi, Investor Kripto di Indonesia Cenderung Pilih Aset Berisiko Tinggi
Diburu Investor, Bitcoin Berpotensi Koreksi – Apa Saja Sinyal yang Muncul?
Rohmah Siti Nurjanah: Menemukan Makna Kemitraan dan Tantangan Nyata Sebagai Strategic Partnership di Program MSIB Maxy Academy
Kadin Indonesia Trading House dan Firma Hukum Yang & Co Jalin Kerja Sama untuk Mendukung Investor Asing yang Ingin Berkembang di Indonesia
Apa Saja Manfaat Air Mawar untuk Wajah Glowing?
Starfindo dan Apdesi Membahas Potensi Kolaborasi untuk Pembangunan Desa dalam Pertemuan di Jakarta
Indogo dan Starfindo Ikut Meriahkan Gebyar IKM 2024 di Kota Kasablanka
Siap-Siap, RAN akan Meriahkan SRIBUFEST 2024! Cek Detail dan Jadwalnya di Sini
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 14 November 2024 - 01:58 WIB

Tokocrypto Tingkatkan Edukasi, Investor Kripto di Indonesia Cenderung Pilih Aset Berisiko Tinggi

Kamis, 14 November 2024 - 01:00 WIB

Diburu Investor, Bitcoin Berpotensi Koreksi – Apa Saja Sinyal yang Muncul?

Kamis, 14 November 2024 - 00:36 WIB

Rohmah Siti Nurjanah: Menemukan Makna Kemitraan dan Tantangan Nyata Sebagai Strategic Partnership di Program MSIB Maxy Academy

Rabu, 13 November 2024 - 15:40 WIB

Kadin Indonesia Trading House dan Firma Hukum Yang & Co Jalin Kerja Sama untuk Mendukung Investor Asing yang Ingin Berkembang di Indonesia

Rabu, 13 November 2024 - 08:59 WIB

Apa Saja Manfaat Air Mawar untuk Wajah Glowing?

Rabu, 13 November 2024 - 08:17 WIB

Indogo dan Starfindo Ikut Meriahkan Gebyar IKM 2024 di Kota Kasablanka

Rabu, 13 November 2024 - 08:05 WIB

Siap-Siap, RAN akan Meriahkan SRIBUFEST 2024! Cek Detail dan Jadwalnya di Sini

Rabu, 13 November 2024 - 06:16 WIB

Mau Pasang Smart Home Tapi Khawatir Over Budget? Bundling Smart Home adalah Jawabannya!

Berita Terbaru

Bisnis

Apa Saja Manfaat Air Mawar untuk Wajah Glowing?

Rabu, 13 Nov 2024 - 08:59 WIB