Mengenang Bencana Tsunami Aceh, Personel Lanal Sabang Gelar Zikir Dan Doa Bersama

- Editor

Rabu, 27 Desember 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TNI AL, Sabang – Dalam rangka mengenang peristiwa Tsunami Aceh Tahun 2004, Personel Lanal Sabang menggelar Zikir dan Doa Bersama di Masjid Ar Rahman Mako Lanal Sabang, Jalan Yos Sudarso, Gampong Kuta Ateuh, Kecamatan Sukakarya, Kota Sabang, Rabu (27/12/2023).

Kegiatan Zikir dipimpin oleh Pasprogar Lanal Sabang selaku Perwira Rohani Agama Islam Kapten Laut (S) Mahdani, S.H., dilanjutkan Doa Bersama oleh Dansub Unit Intel Lanal Sabang Letda Laut (KH) Zainullah, S.Pd.

Kegiatan Zikir dan Doa Bersama kali mengangkat tema “Ibrah Dari Bencana Tsunami”, dengan tujuan untuk mengenang peristiwa bencana Tsunami 19 tahun yang lalu tanggal 26 Desember 2004 yang sebagian besar menimpa wilayah Aceh.

Baca Juga :  Danlantamal I Ikuti Bimtek Patjab Pendidikan Dan Klaskat Prajurit TNI AL TA.2023

Kegiatan dirangkai dengan Jam Komandan oleh Danlanal Sabang menyampaikan bahwa tujuan hidup kita sebenarnya beribadah kepada Allah, salah satu ibadah yang paling utama adalah Sholat karena Sholat merupakan tiang agama Islam dan Sholat untuk mencegah perbuatan keji dan mungkar.

“Untuk itu, pada kesempatan ini saya mengajak kepada seluruh personel Lanal Sabang yang beragama Islam untuk memakmurkan Masjid Ar Rahman Lanal Sabang untuk Sholat Berjamaah terutama pada jam dinas,” ujar Danlanal Sabang.

Baca Juga :  Danlanal Dabo Singkep Pimpin Apel Khusus Jajaran Lanal Dabo Singkep

Turut hadir dalam kegiatan, Komandan Lanal Sabang Kolonel Laut (P) Son Haji Hariyoko, M.Tr.Hanla., M.M., Palaksa Letkol Laut (T) Muhammad Akbar, S.T., Pasintel Mayor Laut (E) Punto Pandowo, Ka. Akun Mayor Laut (S) Joko Triyono, PgS. Danunit Intel Kapten Laut (P) Daulat Mangasi, S.H., Para Perwira, Bintara, Tamtama, dan PNS Lanal Sabang yang beragama Islam.

M.Irsyad Salim

(Pen Lanal Sabang)

Berita Terkait

Pastikan Lapas bersih dari Narkoba, Kalapas Rangkasbitung Pimpin Penggeledahan
Heboh Kantor DPC: PDIP Lebak di Geruduk Lembaga
Mendagri Dorong BNPP Kembangkan PLBN Jadi Sentra Ekonomi Baru
298 Atlet Dan Official Polri Memeriahkan PON XXI, Ketua Harian Komite Olahraga Polri : Cetak SDM Polri Unggul Melalui Olahraga
Doa Kiai Pemalang Agar Pilkada 2024 Aman Dan Damai
Polri Kerahkan Ribuan Personel Amankan PON XXI 2024 Di Aceh Dan Sumut
Kadin Siapkan White Paper Dari Hasil ISF 2024 Untuk Pemerintahan Baru
Penuh Euforia, Pesan Paus Di Misa Akbar GBK : Jangan Mudah Menyerah
Berita ini 10 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 19 September 2024 - 12:56 WIB

Pastikan Lapas bersih dari Narkoba, Kalapas Rangkasbitung Pimpin Penggeledahan

Rabu, 18 September 2024 - 17:19 WIB

Heboh Kantor DPC: PDIP Lebak di Geruduk Lembaga

Rabu, 18 September 2024 - 12:56 WIB

Mendagri Dorong BNPP Kembangkan PLBN Jadi Sentra Ekonomi Baru

Senin, 9 September 2024 - 12:57 WIB

298 Atlet Dan Official Polri Memeriahkan PON XXI, Ketua Harian Komite Olahraga Polri : Cetak SDM Polri Unggul Melalui Olahraga

Senin, 9 September 2024 - 08:26 WIB

Doa Kiai Pemalang Agar Pilkada 2024 Aman Dan Damai

Berita Terbaru