Semangat Hari Pahlawan, Frontliner KAI Daop 1 Jakarta Sapa Pelanggan dengan Kostum Pahlawan

- Editor

Senin, 10 November 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta, 10 November 2025 – PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta memperingati Hari Pahlawan Nasional 2025 dengan menggelar kegiatan “Sapa Pelanggan” di Stasiun Pasarsenen, Senin (10/11). Inisiatif ini merupakan wujud penghormatan atas jasa para pahlawan sekaligus upaya mempererat hubungan dengan pelanggan melalui pelayanan prima.

Mengusung tema nasional “Pahlawan Teladanku, Terus Bergerak, Melanjutkan Perjuangan”, peringatan ini mengajak generasi penerus bangsa untuk meneladani nilai-nilai luhur para pahlawan dan berkontribusi aktif bagi kemajuan Indonesia.

Manager Humas KAI Daop 1 Jakarta, Ixfan Hendriwintoko, menyampaikan bahwa kegiatan “Sapa Pelanggan” ini adalah bentuk syukur dan semangat bagi seluruh pekerja KAI untuk terus melayani pelanggan setia. Petugas frontliner KAI Daop 1 Jakarta pun tampil istimewa dengan mengenakan kostum pahlawan, menciptakan nuansa perjuangan dan nasionalisme yang membangkitkan semangat kebersamaan di area stasiun.

Baca Juga :  KAI Daop 1 Jakarta Buka Pemesanan Tiket Hingga H-45, Termasuk Periode Natal dan Tahun Baru 2025/2026

“Semangat para pahlawan menjadi inspirasi kami untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Melalui kegiatan ini, kami ingin menghadirkan pengalaman yang tak hanya profesional dan ramah, tetapi juga sarat makna bagi setiap pelanggan,” ujarnya.

Ixfan menambahkan, kegiatan ini juga menjadi bentuk apresiasi kepada para pahlawan kemerdekaan serta motivasi bagi seluruh pekerja KAI untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan.

Dalam kegiatan “Sapa Pelangga ini, KAI Daop 1 Jakarta membagikan souvenir bertema Hari Pahlawan kepada pelanggan yang menggunakan aplikasi Access by KAI saat memesan tiket. Petugas juga mengajak pelanggan untuk terus menjaga semangat persatuan, disiplin, dan kepedulian selama menggunakan transportasi kereta api.

Baca Juga :  Pelatihan Freight Forwarder Resmi Diluncurkan oleh Port Academy

Dengan semangat kepahlawanan, KAI Daop 1 Jakarta berharap dapat memberikan inspirasi kepada pelanggan melalui perjalanan, pelayanan, dan kebersamaan di Hari Pahlawan ini.

“Kami wujudkan semangat pahlawan dalam komitmen melayani sepenuh hati, menyediakan layanan transportasi publik yang aman, nyaman, dan membanggakan bagi seluruh masyarakat Indonesia,” tutup Ixfan Hendriwintoko.

Artikel ini juga tayang di VRITIMES

Berita Terkait

Dari Balik Jeruji ke Panggung Rakyat: Nato Band & Musik Daul Lapas Pamekasan Guncang Ribuan Warga Pamekasan
Wedbush Optimistis Netflix Dapat Gandakan Pendapatan Iklan di 2026, Namun Saham Masih Tertekan
Intel Lampaui Ekspektasi Q4, Tapi Saham Tertekan oleh Outlook 2026
FLOQ Sukses Selenggarakan Media Gathering tentang Pasar Kripto Indonesia, Didukung oleh VRITIMES
Tips Menangani Kucing Berantem di Rumah
BRICS 2026 dan Peran India dalam Membentuk Tatanan Dunia Multipolar
Guna Percepatan Perbaikan Infrastruktur di Aceh dan Sumatera Utara, Kementerian PU Terjunkan Tim Mahasiswa dari Politeknik PU
KAI Divre III Palembang Pastikan Keandalan Prasarana melalui Cek Lintas Jalan Kaki Wilayah Penimur.
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 25 Januari 2026 - 16:00 WIB

Dari Balik Jeruji ke Panggung Rakyat: Nato Band & Musik Daul Lapas Pamekasan Guncang Ribuan Warga Pamekasan

Minggu, 25 Januari 2026 - 15:00 WIB

Wedbush Optimistis Netflix Dapat Gandakan Pendapatan Iklan di 2026, Namun Saham Masih Tertekan

Minggu, 25 Januari 2026 - 12:00 WIB

Intel Lampaui Ekspektasi Q4, Tapi Saham Tertekan oleh Outlook 2026

Minggu, 25 Januari 2026 - 11:01 WIB

FLOQ Sukses Selenggarakan Media Gathering tentang Pasar Kripto Indonesia, Didukung oleh VRITIMES

Minggu, 25 Januari 2026 - 10:01 WIB

Tips Menangani Kucing Berantem di Rumah

Minggu, 25 Januari 2026 - 00:01 WIB

Guna Percepatan Perbaikan Infrastruktur di Aceh dan Sumatera Utara, Kementerian PU Terjunkan Tim Mahasiswa dari Politeknik PU

Sabtu, 24 Januari 2026 - 23:00 WIB

KAI Divre III Palembang Pastikan Keandalan Prasarana melalui Cek Lintas Jalan Kaki Wilayah Penimur.

Sabtu, 24 Januari 2026 - 19:00 WIB

KAI Divre III Palembang Ajak Masyarakat Rencanakan Mudik Lebaran 2026 Lebih Awal

Berita Terbaru

Bisnis

Tips Menangani Kucing Berantem di Rumah

Minggu, 25 Jan 2026 - 10:01 WIB