Wujudkan Elektrifikasi Jalur KA Serang – Rangkasbitung melalui Sinergri antara Pemkot Serang, KAI Daop 1, BTP Kelas 1 Jakarta, dan DJKA

- Editor

Rabu, 25 Juni 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Upaya Pemerintah Kota Serang untuk melakukan perpanjangan elektrifikasi jalur KA antara Serang – Rangkasbitung terus dilakukan. Hal ini diwujudkan dengan dilakukannya rapat koordinasi yang dilakukan di Kantor Walikota Serang pada Rabu (25/6). Kegiatan ini dipimpin oleh Walikota Serang Budi Rustandi, dan diikuti oleh Kepala Balai Teknik Kereta Api kelas 1 Jakarta Ferdian Suryo, Executive Vice President KAI Daop 1 Jakarta Yuskal Setiawan, perwakilan DJKA Kemenhub, Kadishub Provinsi Banten Tri Nurtopo, dan jajaran masing-masing.

Rapat ini membahas tentang kebutuhan adanya pengembangan pelayanan KA lintas Rangkasbitung – Merak serta reaktivasi jalur Rangkasbitung – Pandeglang sebagai upaya peningkatan konektivitas dan pelayanan transportasi perkeretaapian di Wilayah Banten.

Dalam hal ini, Kepala BTP Kelas 1 Jakarta Ferdian Suryo, mengungkapkan bahwa peningkatan layanan KA pada lintas Rangkasbitung – Merak merupakan bagian dari rencana kerja BTP Jakarta yang telah diusulkan kepada Direktorat Jenderal Perkeretaapian.

Baca Juga :  Mahasiswa BINUS @Malang Wujudkan Inovasi Digital Technopreneur: Dari Kesehatan hingga Desain Interior

“Usulan elektrifikasi lintas Rangkasbitung – Serang dari Pemkot Serang diharapkan dapat disertai dengan Kajian Visibilitas dan akan ditindaklanjuti kemudian dengan penyusunan desain agar dapat memperkuat program peningkatan kapasitas lintas dari Ditjen Perkeretaapian,” ungkapnya.

Senada dengan Pemerintah Daerah dan BTP Kelas 1 Jakarta, EVP KAI Daop 1 Jakarta Yuskal Setiawan menyatakan dukungan penuh terhadap program perpanjangan elektrifikasi lintas Rangkasbitung – Serang. Hal ini, tambahnya, juga upaya yang harus dilakukan dengan cepat dan tepat, mengingat jumlah pengguna KA dan pertumbuhan perjalanan KA terus semakin meningkat.

Baca Juga :  Tindaklanjuti Arahan Presiden Prabowo, Kementerian Pekerjaan Umum Segera Perbaiki Kerusakan Fasilitas Umum

“KAI Daop 1 Jakarta berharap Pemkot Serang dapat memberikan dukungan secara aktif dalam proses perencanaan hingga pelaksaan berjalan,” ucapnya.

Dari rapat ini, disepakati bahwa seluruh pihak baik dari Pemerintah Daerah, Regulator (Ditjen Perkeretaapian Kemenhub, BTP Kelas 1 Jakarta), serta Operator (KAI Daop 1 Jakarta), menyatakan setuju dan mendukung terhadap program peningkatan pelayanan KA di wilayah Kota Serang. Selain itu, koordinasi akan dilakukan secara intensif terkait teknis dalam menyiapkan data dukung yang dibutuhkan, sehingga dapat segera terealisasi.

“Diperlukan sinergi dan dukungan lintas sektoral untuk memastikan keberlanjutan program elektrifikasi jalur ini, dan memberikan manfaat yang berarti bagi masyarakat,” ungkap Manager Humas KAI Daop 1 Jakarta, Ixfan Hendriwintoko.

Artikel ini juga tayang di VRITIMES

Berita Terkait

TFI – Tamil Friendship Indonesia Digandeng TVK – Tamilaga Vettri Kazhagam Partai Aktor Thalapathy Vijay
Persiapan Layani Angkutan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, DJKA dan KAI Daop 8 Surabaya Gelar Ramp Check Sarana Kereta Api
PTPP Percepat Pembangunan Infrastruktur Maritim Berkelas Dunia Proyek Pelabuhan Patimban
Jumlah Pelanggan KA Blambangan Ekspres Tumbuh 30,21 Persen Januari–Oktober 2025
16 Peluang Kerja di 2030 dari AI hingga IT
Video Processor Turtle AV: Solusi AV Serbaguna untuk Video Wall, Matrix & Multiview
Jangkau Institusi Pendidikan, JIP Luncurkan LED Videotron di Lingkungan Kampus BINUS
KAI dan Pemprov Jawa Barat Perkuat Sinergi Bahas Keselamatan Perlintasan dan Revitalisasi Stasiun Bandung
Berita ini 8 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 8 November 2025 - 15:44 WIB

TFI – Tamil Friendship Indonesia Digandeng TVK – Tamilaga Vettri Kazhagam Partai Aktor Thalapathy Vijay

Sabtu, 8 November 2025 - 15:14 WIB

Persiapan Layani Angkutan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, DJKA dan KAI Daop 8 Surabaya Gelar Ramp Check Sarana Kereta Api

Sabtu, 8 November 2025 - 13:32 WIB

PTPP Percepat Pembangunan Infrastruktur Maritim Berkelas Dunia Proyek Pelabuhan Patimban

Sabtu, 8 November 2025 - 12:05 WIB

Jumlah Pelanggan KA Blambangan Ekspres Tumbuh 30,21 Persen Januari–Oktober 2025

Sabtu, 8 November 2025 - 10:30 WIB

16 Peluang Kerja di 2030 dari AI hingga IT

Sabtu, 8 November 2025 - 06:00 WIB

Jangkau Institusi Pendidikan, JIP Luncurkan LED Videotron di Lingkungan Kampus BINUS

Jumat, 7 November 2025 - 21:39 WIB

KAI dan Pemprov Jawa Barat Perkuat Sinergi Bahas Keselamatan Perlintasan dan Revitalisasi Stasiun Bandung

Jumat, 7 November 2025 - 21:00 WIB

BINUS UNIVERSITY dan SAP Gelar SAP x Partners Day: Siapkan Talenta Digital untuk Karier Global

Berita Terbaru

Bisnis

16 Peluang Kerja di 2030 dari AI hingga IT

Sabtu, 8 Nov 2025 - 10:30 WIB