Danlanal Simeulue Tatap Muka Bersama Panglima Laot Dan Masyarakat Nelayan Desa Gosong

- Editor

Selasa, 26 Desember 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TNI AL, Simuelue – Komandan Pangkalan TNI AL Simeulue Lekol Laut (P) Dwi Herdian Saputra, M.Tr.Opsla., melaksanakan tatap muka bersama Panglima Laot dan Masyarakat Nelayan Desa Gosong, bertempat di Pendopo Wakil Bupati Aceh Singkil, Kecamatan Singkil Utara, Selasa (26/12/2023).

Kegiatan tersebut merupakan sarana diskusi dan silaturahmi dengan nelayan. Danlanal Simeulue menerangkan bahwa Lanal Simeulue memiliki wilayah kerja 4 kabupaten di antaranya Kabupaten Simeulue, Kabupaten Aceh Singkil, Kabupaten Aceh Selatan, dan Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya).

Danlanal Simeulue juga memberikan himbauan agar pelaku usaha tetap memperhatikan kewajiban untuk mendukung pemerintah daerah dalam meningkatkan hasil Pendapatan Asli Daerah (PAD) dengan produksi tangkapan yang lebih maksimal.

Baca Juga :  Komandan Lanal Palembang Kolonel Laut (P) Sandy Kurniawan Pimpin Pelepasan 15 Prajurit Purna Tugas

Selain itu, Danlanal Simeulue juga menghimbau kepada para nahkoda kapal agar selalu memperhatikan kelengkapan melaut berupa surat-surat kapal yang sesuai dengan aturan, karena bila surat tersebut tidak ada ataupun sudah kadaluarsa masa berlakunya maka akan terjadi kesalahan tindak pidana dengan sangsi yang akan ditanggung nakhoda adalah tuntutan 200 juta atau dengan tahanan 1 tahun penjara.

Danlanal Simeulue menerangkan bahwa peran Panglima Laot dan para nelayan sangatlah penting guna menjadi mata dan informasi untuk mendukung kegiatan pertahanan dan keamanan laut sesuai dengan tugas pokok TNI AL dalam hal ini Lanal Simeulue dan khususnya Posal sesuai dengan wilayah kerja Posal di daerah masing-masing Kabupaten. Selain itu, diharapkan agar para Panglima Laot selalu berkoordinasi dengan Posal untuk menjaga perairan wilayah Panglima Laot masing-masing dari kapal-kapal yang menangkap ikan di luar wilayah Kabupaten Aceh Singkil.

Baca Juga :  Optimalisasi Peran Humas sebagai Cooling System guna mewujudkan situasi Kamtibmas yang kondusif dalam Pemilu 2024

Turut hadir dalam kegiatan, Danposal Singkil Letda Laut (T) Herianto, Panglima Laot Gosong Utara Bapak Ketek, Panglima Laot Gosong Timur Bapak Julfa, Pelaku Usaha Perikanan Bapak Panter dan Para Nakhoda Kapal GT 3 – GT 7.

M.Irsyad Salim

(Pen Lanal Simeulue)

Berita Terkait

Pastikan Lapas bersih dari Narkoba, Kalapas Rangkasbitung Pimpin Penggeledahan
Heboh Kantor DPC: PDIP Lebak di Geruduk Lembaga
Mendagri Dorong BNPP Kembangkan PLBN Jadi Sentra Ekonomi Baru
298 Atlet Dan Official Polri Memeriahkan PON XXI, Ketua Harian Komite Olahraga Polri : Cetak SDM Polri Unggul Melalui Olahraga
Doa Kiai Pemalang Agar Pilkada 2024 Aman Dan Damai
Polri Kerahkan Ribuan Personel Amankan PON XXI 2024 Di Aceh Dan Sumut
Kadin Siapkan White Paper Dari Hasil ISF 2024 Untuk Pemerintahan Baru
Penuh Euforia, Pesan Paus Di Misa Akbar GBK : Jangan Mudah Menyerah
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 19 September 2024 - 12:56 WIB

Pastikan Lapas bersih dari Narkoba, Kalapas Rangkasbitung Pimpin Penggeledahan

Rabu, 18 September 2024 - 17:19 WIB

Heboh Kantor DPC: PDIP Lebak di Geruduk Lembaga

Rabu, 18 September 2024 - 12:56 WIB

Mendagri Dorong BNPP Kembangkan PLBN Jadi Sentra Ekonomi Baru

Senin, 9 September 2024 - 12:57 WIB

298 Atlet Dan Official Polri Memeriahkan PON XXI, Ketua Harian Komite Olahraga Polri : Cetak SDM Polri Unggul Melalui Olahraga

Senin, 9 September 2024 - 08:26 WIB

Doa Kiai Pemalang Agar Pilkada 2024 Aman Dan Damai

Berita Terbaru