Jakarta – Dalam pengecekan pengamanan pemungutan suara Pilkada Serentak 2024, Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Pol Nicolas Ary Lilipaly mendampingi tim Asistensi Polda Metro Jaya Kombes Pol Wira Satya Triputra (Dir Reskrimum PMJ) di TPS Khusus Lapas Kelas 1 Cipinang Jakarta Timur. Rabu (27/11/2024).
Nicolas mengatakan bahwa pengecekan kesiapan di TPS khusus di Lapas Kelas I Cipinang ini untuk memastikan pelaksanaan pemungutan suara berjalan dengan transparan dan sesuai dengan aturan yang berlaku.
Lebih lanjut Kapolres mengatakan bahwa Kegiatan pengecekan TPS tersebut merupakan bagian dari langkah-langkah pengawasan dan monitoring guna memastikan proses demokrasi berjalan dengan baik dan masyarakat dapat berpartisipasi dengan aman dalam pemilihan.
“Pihak keamanan dalam hal ini TNI Polri mendukung penuh pelaksanaan Pilkada 2024 dan menjamin keamanan ke warga binaan dalam memberikan hak suaranya. ” Ungkap Nicolas.
Ditambahkan Kapolres bahwa TPS khusus ini dijaga masing-masing 2 personil Polri, dan TNI berikut unsur pengamanan internal.
Sementara itu Kalapas Kelas 1 Cipinang mengungkapkan apreasiasi kepada aparat TNI Polri dalam membantu mengamankan jalannya pencoblosan di Lapas tersebut.
“Untuk pelaksanaan pemungutan suara di Lapas Kelas 1 Cipinang Alhamdulillah berjalan aman lancar dengan didukung dari Bawaslu, Saksi dan dukungan pengamanan dari Polda Metro Jaya, Polres Metro Jakarta Timur dan TNI.” Tutur Kalapas.
Untuk diketahui sebanyak 14 TPS Khusus yang ada di Lapas Kelas 1 Cipinang ini dengan petugas pengamanan sebanyak 23 personil BKO dari Polda Metro Jaya .
“Sampai saat situasi dan kondisi pemungutan suara di Lapas Cipinang berjalan aman dan lancar, semoga sampai dengan tahap penghitungan suara tidak ada kendala apapun.” Harap Kapolres.
Jurnalis : M.Irsyad Salim