HUT ke-80 KAI: Donor Darah dan Bakti Sosial Kesehatan sebagai Cerminan Komitmen Semakin Melayani

- Editor

Rabu, 24 September 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PT Kereta Api Indonesia (Persero) merayakan HUT ke-80 dengan menghadirkan kegiatan yang memberi manfaat nyata bagi masyarakat. Mengusung tema Semakin Melayani, KAI tidak hanya fokus pada layanan transportasi, tetapi juga meluaskan kepedulian melalui donor darah, pengobatan gratis, hingga pelayanan kesehatan Rail Clinic.

Dalam rangkaian peringatan HUT ini, KAI menyelenggarakan 31 lokasi donor darah di wilayah Daerah Operasi dan Divisi Regional, serta 18 lokasi bakti sosial kesehatan gratis yang dilaksanakan di Klinik Mediska, stasiun, dan dengan sarana Rail Clinic. Rangkaian kegiatan ini dirancang agar manfaat HUT KAI dapat dirasakan langsung oleh masyarakat luas.

“Semangat melayani tidak berhenti di atas rel. Kami ingin ulang tahun KAI menjadi momentum berbagi, membantu sesama, dan menguatkan makna kehadiran KAI di hati masyarakat,” ujar Vice President Public Relations KAI Anne Purba.

Baca Juga :  Saatnya Upgrade Customer Service dengan Bantuan Software

Donor darah menjadi salah satu kegiatan yang paling diminati. Ribuan pegawai dan masyarakat antusias mendatangi titik-titik donor darah di berbagai daerah yang digelar KAI. Setiap kantong darah yang terkumpul tidak hanya menyelamatkan nyawa, tetapi juga menjadi simbol kebersamaan dan solidaritas yang terus dirawat oleh KAI bersama masyarakat.

Selain itu, layanan kesehatan gratis di Klinik Mediska dan stasiun membuka akses bagi warga untuk melakukan pemeriksaan umum, gigi, hingga konsultasi kesehatan. Melalui Rail Clinic, KAI menghadirkan pengalaman unik berupa “rumah sehat berjalan” di atas rel. Dengan kereta khusus yang dilengkapi fasilitas medis, masyarakat bisa memperoleh layanan kebidanan, laboratorium, apotek, hingga pemberian kacamata gratis.

Baca Juga :  CEO SUITE Umumkan Penunjukan Paul MacAndrew sebagai CEO dalam Era Transformasi dan Ekspansi Global

“Setiap tahun, ribuan warga telah merasakan manfaat Rail Clinic. Di momen HUT ini, kami ingin semakin banyak masyarakat di sekitar jalur rel yang mendapatkan layanan kesehatan berkualitas tanpa dipungut biaya,” tambah Anne.

HUT ke-80 bukanlah akhir dari perjalanan, melainkan awal babak baru untuk terus menebar kebaikan. Donor darah dan bakti sosial kesehatan adalah cara KAI menyapa masyarakat, menyatukan rasa, dan menguatkan arti kebersamaan.

“Semakin Melayani menjadi semangat yang hidup dalam setiap rel, setiap stasiun, dan setiap kisah masyarakat yang terhubung oleh kereta api,” tutup Anne.

Artikel ini juga tayang di VRITIMES

Berita Terkait

Tambah Efisiensi Finansial: Cara Pintar Mengatur Uang di Era Serba Digital
KAI Daop 8 Surabaya dan Komunitas Java Train Gelar Sosialisasi Keselamatan di Perlintasan Sebidang Peringati Hari Pahlawan
Setiap Hari, Satu Motor Rental Hilang Dibawa Kabur atau digadai oleh Penyewa
KAI dan KAI Bandara Bersama Railfans Edukasi Pengguna Jalan di Perlintasan Sebidang Binjai
KAI Daop 1 Jakarta Gandeng Railfans Sosialisasikan Anti Pelecehan Seksual di Stasiun Sudirman Demi Kenyamanan Pelanggan
Kios UMKM Ramaikan Stasiun Cipeundeuy, Gerakkan Ekonomi Lokal di Tengah Pegunungan
Pemesanan Tiket Periode Nataru Dibuka Bertahap, KAI Daop 4 Ingatkan Pelanggan Cek Berkala Jadwal KA
Langkah Kecil Menuju Perdamaian: Mahasiswa Digital Communication BINUS @Malang Terpilih di Program Peacebuilder ASEAN
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 9 November 2025 - 17:58 WIB

Tambah Efisiensi Finansial: Cara Pintar Mengatur Uang di Era Serba Digital

Minggu, 9 November 2025 - 16:42 WIB

KAI Daop 8 Surabaya dan Komunitas Java Train Gelar Sosialisasi Keselamatan di Perlintasan Sebidang Peringati Hari Pahlawan

Minggu, 9 November 2025 - 16:37 WIB

Setiap Hari, Satu Motor Rental Hilang Dibawa Kabur atau digadai oleh Penyewa

Minggu, 9 November 2025 - 15:32 WIB

KAI dan KAI Bandara Bersama Railfans Edukasi Pengguna Jalan di Perlintasan Sebidang Binjai

Minggu, 9 November 2025 - 13:49 WIB

KAI Daop 1 Jakarta Gandeng Railfans Sosialisasikan Anti Pelecehan Seksual di Stasiun Sudirman Demi Kenyamanan Pelanggan

Minggu, 9 November 2025 - 12:07 WIB

Pemesanan Tiket Periode Nataru Dibuka Bertahap, KAI Daop 4 Ingatkan Pelanggan Cek Berkala Jadwal KA

Minggu, 9 November 2025 - 11:00 WIB

Langkah Kecil Menuju Perdamaian: Mahasiswa Digital Communication BINUS @Malang Terpilih di Program Peacebuilder ASEAN

Minggu, 9 November 2025 - 10:04 WIB

ROAR FEST 2025 Menjadi Perayaan 9 Tahun EVOS Sebagai Awal dari Era Baru

Berita Terbaru