KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

- Editor

Senin, 14 April 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi selama masa Angkutan Lebaran 2025, yaitu mencapai 99,8 persen. Periode ini berlangsung mulai 21 Maret hingga 11 April 2025.

Manajer Komunikasi Perusahaan PT Railink, Ayep Hanapi, menyampaikan bahwa capaian tersebut mencerminkan komitmen kuat KA Bandara dalam memberikan layanan transportasi yang andal, aman, dan tepat waktu kepada pelanggan.

“Ketepatan waktu adalah salah satu keunggulan utama transportasi kereta api bandara. Kereta tidak dapat menunggu pelanggan yang terlambat tiba di stasiun, sehingga disiplin waktu menjadi sangat penting,” ujar Ayep.

Baca Juga :  Dampak Koreksi Bitcoin, Altcoin Season Mulai Bangkit

Di Yogyakarta, sebanyak 206.580 penumpang telah memanfaatkan layanan KA Bandara YIA Xpress dan YIA PSO yang melayani rute Yogyakarta – Bandara Internasional Yogyakarta (YIA), dengan peningkatan 8% dibandingkan masa angkutan Lebaran 2024.

Capaian ini merupakan bukti nyata kepercayaan masyarakat terhadap layanan KA Bandara yang aman, tepat waktu, dan nyaman. Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas layanan demi mendukung mobilitas masyarakat, khususnya di momen-momen penting seperti Lebaran.

Baca Juga :  Indonesia Game Festival 2024, Bukti Nyata dari Kebangkitan Industri Game di Indonesia

Selama masa angkutan lebaran KAI Bandara menampung lebih 60% dari total jumlah penumpang pesawat sekitar 296.215 jumlah penumpang sebesar 177.371 penumpang yang menggunakan kereta bandara.

PT Railink juga menghimbau para penumpang untuk melakukan pemesanan tiket lebih awal guna memastikan ketersediaan tempat duduk. Penumpang juga diingatkan untuk memilih jadwal keberangkatan KA Bandara dengan waktu yang cukup sebelum penerbangan minimal 2 jam sebelum keberangkatan penerbangan domestik dan 3 jam sebelum keberangkatan penerbangan Internasional.

Artikel ini juga tayang di VRITIMES

Berita Terkait

Tak Cuma Pertandingan, Ada Keseruan Apa Saja di Neobank Padel Tournament?
TFI – Tamil Friendship Indonesia Digandeng TVK – Tamilaga Vettri Kazhagam Partai Aktor Thalapathy Vijay
Persiapan Layani Angkutan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, DJKA dan KAI Daop 8 Surabaya Gelar Ramp Check Sarana Kereta Api
PTPP Percepat Pembangunan Infrastruktur Maritim Berkelas Dunia Proyek Pelabuhan Patimban
Jumlah Pelanggan KA Blambangan Ekspres Tumbuh 30,21 Persen Januari–Oktober 2025
16 Peluang Kerja di 2030 dari AI hingga IT
Video Processor Turtle AV: Solusi AV Serbaguna untuk Video Wall, Matrix & Multiview
Jangkau Institusi Pendidikan, JIP Luncurkan LED Videotron di Lingkungan Kampus BINUS
Berita ini 8 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 8 November 2025 - 17:51 WIB

Tak Cuma Pertandingan, Ada Keseruan Apa Saja di Neobank Padel Tournament?

Sabtu, 8 November 2025 - 15:44 WIB

TFI – Tamil Friendship Indonesia Digandeng TVK – Tamilaga Vettri Kazhagam Partai Aktor Thalapathy Vijay

Sabtu, 8 November 2025 - 15:14 WIB

Persiapan Layani Angkutan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, DJKA dan KAI Daop 8 Surabaya Gelar Ramp Check Sarana Kereta Api

Sabtu, 8 November 2025 - 13:32 WIB

PTPP Percepat Pembangunan Infrastruktur Maritim Berkelas Dunia Proyek Pelabuhan Patimban

Sabtu, 8 November 2025 - 10:30 WIB

16 Peluang Kerja di 2030 dari AI hingga IT

Sabtu, 8 November 2025 - 07:09 WIB

Video Processor Turtle AV: Solusi AV Serbaguna untuk Video Wall, Matrix & Multiview

Sabtu, 8 November 2025 - 06:00 WIB

Jangkau Institusi Pendidikan, JIP Luncurkan LED Videotron di Lingkungan Kampus BINUS

Jumat, 7 November 2025 - 21:39 WIB

KAI dan Pemprov Jawa Barat Perkuat Sinergi Bahas Keselamatan Perlintasan dan Revitalisasi Stasiun Bandung

Berita Terbaru