Persiapan Layani Angkutan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, DJKA dan KAI Daop 8 Surabaya Gelar Ramp Check Sarana Kereta Api

- Editor

Sabtu, 8 November 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dalam rangka memastikan kesiapan pelayanan transportasi kereta api pada masa Angkutan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru), Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) Kementerian Perhubungan bersama PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 8 Surabaya melaksanakan kegiatan Ramp Check Sarana Perkeretaapian di wilayah operasional Daop 8 Surabaya.

Kegiatan ramp check ini merupakan langkah preventif untuk memastikan keselamatan, keamanan, dan kenyamanan perjalanan kereta api, terutama menjelang periode Nataru yang diprediksi akan mengalami lonjakan jumlah penumpang secara signifikan.

Pemeriksaan dilakukan secara menyeluruh terhadap berbagai aspek, baik administratif maupun teknis. Aspek administratif meliputi pemeriksaan identitas sarana perkeretaapian, dokumen pemeriksaan terakhir (checksheet), dan tanda lulus uji. Sementara aspek teknis meliputi sistem pencahayaan, pengereman, peralatan komunikasi, sirkulasi udara, pendingin ruangan (AC), peralatan keselamatan, jendela darurat, roda, komponen rangka bawah, hingga fasilitas pelayanan penumpang di dalam kereta.

Kegiatan ramp check yang berlangsung selama empat hari, Selasa hingga Jumat (4–7 November 2025), dibuka secara resmi oleh Deputy Daop 8 Surabaya, Zuhril Alim, bersama Kasubdit Kelaikan Sarana Wilayah II DJKA, Lukman Al Amin, serta Kepala Balai Teknik Perkeretaapian Kelas I Surabaya, Denny Michels Adlan, bertempat di Ruang Airlangga, Kantor Daop 8 Surabaya.

Baca Juga :  Solusi Alami untuk Kesehatan Lambung dan Pencernaan

Deputy Daop 8 Surabaya Zuhril Alim menyampaikan bahwa kegiatan ramp check ini menjadi bagian dari komitmen KAI untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan.

“Dengan semangat Semakin Melayani, KAI Daop 8 Surabaya berkomitmen mewujudkan perjalanan yang selamat, aman, dan nyaman selama masa Angkutan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026. Kami mendukung penuh kegiatan ramp check ini dan berharap hasilnya dapat menjadi masukan berharga untuk peningkatan keselamatan dan pelayanan pelanggan. Berbagai persiapan juga telah kami lakukan, mulai dari perawatan, pengecekan, hingga perbaikan menyeluruh terhadap sarana perkeretaapian,” ungkapnya.

Sementara itu, Kasubdit Kelaikan Sarana Wilayah II DJKA, Lukman Al Amin, mengungkapkan bahwa kegiatan ramp check merupakan agenda rutin tahunan menjelang masa angkutan Nataru. “Kami ingin memastikan seluruh sarana yang akan dioperasikan dalam kondisi prima dan memenuhi standar keselamatan yang telah ditetapkan. Pemeriksaan ini dilakukan menyeluruh, baik terhadap lokomotif maupun rangkaian kereta penumpang. Kami berharap seluruh sarana dapat teruji 100% sebelum dioperasikan pada masa Nataru,” ujarnya.

Baca Juga :  Daop 1 Jakarta Layani 32.905 Pelanggan KA Lokal Pangrango dan Siliwangi Selama Libur Idul Adha 1446 H/2025

Selama pelaksanaan ramp check, tim gabungan DJKA dan KAI Daop 8 Surabaya melakukan pemeriksaan di beberapa lokasi strategis, di antaranya Depo Lokomotif dan Depo Kereta Surabaya Pasar Turi, Sidotopo, dan Malang, serta di Stasiun Surabaya Pasar Turi, Surabaya Kota, dan Malang.

Kegiatan ramp check ini menjadi bagian penting dari sinergi antara regulator dan operator untuk memastikan seluruh sarana perkeretaapian siap mendukung kelancaran masa Angkutan Nataru 2025/2026. Melalui langkah ini, DJKA dan KAI Daop 8 Surabaya berkomitmen menghadirkan perjalanan kereta api yang selamat, aman, dan nyaman bagi seluruh pelanggan di momen libur akhir tahun.

Artikel ini juga tayang di VRITIMES

Berita Terkait

Tak Cuma Pertandingan, Ada Keseruan Apa Saja di Neobank Padel Tournament?
TFI – Tamil Friendship Indonesia Digandeng TVK – Tamilaga Vettri Kazhagam Partai Aktor Thalapathy Vijay
PTPP Percepat Pembangunan Infrastruktur Maritim Berkelas Dunia Proyek Pelabuhan Patimban
Jumlah Pelanggan KA Blambangan Ekspres Tumbuh 30,21 Persen Januari–Oktober 2025
16 Peluang Kerja di 2030 dari AI hingga IT
Video Processor Turtle AV: Solusi AV Serbaguna untuk Video Wall, Matrix & Multiview
Jangkau Institusi Pendidikan, JIP Luncurkan LED Videotron di Lingkungan Kampus BINUS
KAI dan Pemprov Jawa Barat Perkuat Sinergi Bahas Keselamatan Perlintasan dan Revitalisasi Stasiun Bandung
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 8 November 2025 - 17:51 WIB

Tak Cuma Pertandingan, Ada Keseruan Apa Saja di Neobank Padel Tournament?

Sabtu, 8 November 2025 - 15:44 WIB

TFI – Tamil Friendship Indonesia Digandeng TVK – Tamilaga Vettri Kazhagam Partai Aktor Thalapathy Vijay

Sabtu, 8 November 2025 - 15:14 WIB

Persiapan Layani Angkutan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, DJKA dan KAI Daop 8 Surabaya Gelar Ramp Check Sarana Kereta Api

Sabtu, 8 November 2025 - 13:32 WIB

PTPP Percepat Pembangunan Infrastruktur Maritim Berkelas Dunia Proyek Pelabuhan Patimban

Sabtu, 8 November 2025 - 12:05 WIB

Jumlah Pelanggan KA Blambangan Ekspres Tumbuh 30,21 Persen Januari–Oktober 2025

Sabtu, 8 November 2025 - 07:09 WIB

Video Processor Turtle AV: Solusi AV Serbaguna untuk Video Wall, Matrix & Multiview

Sabtu, 8 November 2025 - 06:00 WIB

Jangkau Institusi Pendidikan, JIP Luncurkan LED Videotron di Lingkungan Kampus BINUS

Jumat, 7 November 2025 - 21:39 WIB

KAI dan Pemprov Jawa Barat Perkuat Sinergi Bahas Keselamatan Perlintasan dan Revitalisasi Stasiun Bandung

Berita Terbaru