Squidl Tampil Sebagai Finalis ETHGlobal Singapore 2024, Bawa Nama Indonesia di Kancah Hackathon Global

- Editor

Senin, 30 September 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Squidl, platform berbasis privasi untuk pembayaran yang aman, berhasil menjadi salah satu dari 10 finalis di ETHGlobal Singapore Hackathon, sebuah ajang bergengsi yang diikuti oleh lebih dari 1000+ peserta dari 59 negara, dengan total 309 aplikasi. Yang membuat pencapaian ini semakin spesial, Squidl adalah satu-satunya tim finalis yang seluruh anggotanya berasal dari Indonesia.

Squidl, platform berbasis privasi untuk pembayaran yang aman, berhasil menjadi salah satu dari 10 finalis di ETHGlobal Singapore Hackathon, sebuah ajang bergengsi yang diikuti oleh lebih dari 1000+ peserta dari 59 negara, dengan total 309 aplikasi. Yang membuat pencapaian ini semakin spesial, Squidl adalah satu-satunya tim finalis yang seluruh anggotanya berasal dari Indonesia.

Image

Didevelop oleh tim berbakat dari Engowl Studio, yang terdiri dari Ricksen Tanata, Kelvin Adithya, Dicky Buwono, Tengku Farhan, dan Heri Sim, Squidl dibuat untuk memberikan solusi privasi dalam pembayaran. Melalui Squidl, pengguna dapat membuat static payment link yang berfungsi juga sebagai alamat ENS, memastikan bahwa pembayaran baik melalui kripto maupun kartu kredit tetap tidak terlacak. Dengan stealth address, Squidl memungkinkan pengguna untuk mengelola pembayaran, mentransfer NFT, serta menjaga keamanan aset mereka dengan cara yang mudah dan aman.

Baca Juga :  BINUS Bersama PBB dan Pemerintah Indonesia Mendukung Inovasi Melalui Kompetisi Desain Prangko pada Peringatan Hari PBB

Image

Selain terpilih sebagai finalis, Squidl juga meraih dua penghargaan penting dari mitra:

Dynamic memberikan penghargaan kepada Squidl sebagai Best Consumer Crypto Project, atas pendekatan inovatifnya dalam mengelola pembayaran berbasis privasi.

Oasis Protocol menobatkan Squidl sebagai peraih peringkat ketiga dalam kategori Best Use of Sapphire and/or ROFL, yang mengakui penggunaan teknologi privasi canggih dalam platform ini.

Seluruh anggota tim Squidl sangat bangga atas pencapaian ini, dan melihatnya sebagai kesempatan besar untuk menunjukkan potensi Indonesia di panggung global.

“Kami merasa sangat terhormat bisa mewakili Indonesia dan diakui sebagai finalis di ajang bergengsi ini,” kata Ricksen Tanata, salah satu tim dari Squidl. “Sebagai satu-satunya tim dari Indonesia, kami berharap pencapaian ini menunjukkan kepada dunia bahwa developer Indonesia mampu memainkan peran signifikan di pasar regional maupun global. Kami sangat bersemangat untuk mengeksplorasi peluang baru dan kemitraan yang bisa membantu kami mengembangkan Squidl lebih jauh.”

Baca Juga :  Panduan Hukum Terkait Hak Cipta dan Merek Dagang di Indonesia

Image

Tim di Engowl Studio merasa antusias dengan masa depan yang akan datang. “Kami percaya ini baru permulaan,” ujar Kelvin Adithya, CTO Engowl Studio. “Keberhasilan Squidl di ETHGlobal membuktikan bahwa dengan kerja keras dan inovasi, developer Indonesia bisa menciptakan produk yang bersaing di tingkat dunia.”

Keberhasilan Squidl di ETHGlobal Singapore bukan hanya kemenangan untuk proyek ini, tetapi juga kemenangan besar bagi ekosistem teknologi Indonesia, menunjukkan bahwa talenta lokal mampu menciptakan solusi kelas dunia.

Image

Untuk informasi lebih lanjut dan menjajaki peluang kerja sama, kunjungi Engowl Studio. Tim Squidl terbuka untuk kolaborasi dan berkomitmen untuk terus menunjukkan kemampuan developer Indonesia kepada dunia.

Artikel ini juga tayang di VRITIMES

Berita Terkait

PT Gorontalo Listrik Perdana Mengadakan Diklat Jetty Master Bersama Port Academy
Mengintip Dinamika Industri Digital Marketing, Mahasiswa Universitas Darussalam Kunjungi Maxy Academy untuk Pengalaman Langsung di Industri
Tren Tas Bodypack untuk Menyambut Ajaran Kuliah Baru
Tantangan dan Solusi dalam Menggunakan Employer of Record di Indonesia
Harga Bitcoin Melonjak 25% Sejak Donald Trump Terpilih Sebagai Presiden AS
NYDIG Sebut Bitcoin Kini Jadi Kepentingan Politik, Apa Dampaknya Jika Tak Memilikinya?
Top Trader Dupoin: Trading di Broker Lokal, Aman Tak Kalah dari Broker Luar
Jenis-Jenis Produk Smart Home dan Manfaatnya
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 12 November 2024 - 23:01 WIB

PT Gorontalo Listrik Perdana Mengadakan Diklat Jetty Master Bersama Port Academy

Selasa, 12 November 2024 - 15:00 WIB

Mengintip Dinamika Industri Digital Marketing, Mahasiswa Universitas Darussalam Kunjungi Maxy Academy untuk Pengalaman Langsung di Industri

Selasa, 12 November 2024 - 14:00 WIB

Tren Tas Bodypack untuk Menyambut Ajaran Kuliah Baru

Selasa, 12 November 2024 - 10:20 WIB

Tantangan dan Solusi dalam Menggunakan Employer of Record di Indonesia

Selasa, 12 November 2024 - 08:20 WIB

Harga Bitcoin Melonjak 25% Sejak Donald Trump Terpilih Sebagai Presiden AS

Selasa, 12 November 2024 - 05:54 WIB

Top Trader Dupoin: Trading di Broker Lokal, Aman Tak Kalah dari Broker Luar

Selasa, 12 November 2024 - 05:41 WIB

Jenis-Jenis Produk Smart Home dan Manfaatnya

Selasa, 12 November 2024 - 05:14 WIB

Port Academy Adakan Diklat IMDG Code di Tanjung Redeb, Tingkatkan Kompetensi Penanganan Barang Berbahaya di Pelabuhan

Berita Terbaru

Bisnis

Tren Tas Bodypack untuk Menyambut Ajaran Kuliah Baru

Selasa, 12 Nov 2024 - 14:00 WIB