Tingkatkan Produksi dan Perkebunan Berkelanjutan, Holding Perkebunan Nusantara Melalui SGN Raih Penghargaan Menteri Pertanian RI

- Editor

Senin, 1 September 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta — Bertepatan dengan peringatan Hari Ulang Tahun ke-80 Republik Indonesia sekaligus Hari Ulang Tahun ke-4 PT Sinergi Gula Nusantara (SGN), Menteri Pertanian Republik Indonesia, Andi Amran Sulaiman, menyerahkan piagam penghargaan kepada PT SGN, Subholding dari Holding Perkebunan Nusantara PTPN III (Persero).

Penghargaan tersebut diberikan dengan kategori “Komitmen terhadap Peningkatan Produksi dan Perkebunan Berkelanjutan”, sebagai bentuk apresiasi pemerintah kepada insan pertanian yang dinilai berhasil memberikan kontribusi nyata bagi kemajuan pertanian nasional.

Direktur Utama PT SGN, Mahmudi, menyampaikan rasa syukur sekaligus terima kasih atas penghargaan yang diberikan oleh pemerintah. “Kami sampaikan terima kasih kepada Bapak Menteri Pertanian RI atas penghargaan yang diberikan pada momentum HUT RI ke-80 ini. Bagi SGN, ini adalah sebuah kehormatan sekaligus kepercayaan untuk terus menjalankan amanah Perpres No. 40 Tahun 2023, bagaimana swasembada gula dan ketahanan energi dapat diwujudkan melalui industri gula nasional,” ujar Mahmudi.

Baca Juga :  Kedutaan Besar India Bersama The Habibie Center Fasilitasi Diskusi Meja Bundar: Perkuat Peran Global South Lewat BRICS

Mahmudi menegaskan, penghargaan ini menjadi energi baru bagi SGN untuk semakin mempercepat langkah transformasi perusahaan. “Penghargaan ini memotivasi kami untuk berkontribusi lebih kuat dalam mewujudkan cita-cita bersama, salah satunya yang tertuang dalam Astacita, yakni percepatan swasembada gula nasional sekaligus ketahanan energi berbasis tebu,” tambahnya.

Baca Juga :  Semarak Bitcoin Pizza Day, Bitcoin Tembus $111.000

Holding Perkebunan Nusantara PTPN III (Persero) terus mengakselerasi transformasi bisnis melalui sinergi subholding komoditas strategis. Dengan penguatan tata kelola, optimalisasi produktivitas, serta inovasi berbasis keberlanjutan, PTPN Group berkomitmen menjadi motor penggerak ketahanan pangan dan energi nasional, sekaligus menghadirkan nilai tambah bagi masyarakat dan negara.

Artikel ini juga tayang di VRITIMES

Berita Terkait

Status Gunung Semeru Level IV, Kementerian PU Pastikan Kesiapan Penanganan Darurat Infrastruktur Jalan dan Jembatan
Presiden Prabowo Subianto Resmikan 5 Infrastruktur Konektivitas yang Dibangun Kementerian PU untuk Perkuat Pemerataan Pembangunan
Buktikan Kinerja Unggul dan Kontribusi ke Dunia Pendidikan, Dana Kelolaan Gamasteps Kelolaan BRI-MI Tembus Rp6 Triliun
BRI Manajemen Investasi Raih Tiga Penghargaan di Acara The Asset Benchmark Research Awards 2025
Hutan Dunia di Titik Kritis Usai COP30, LindungiHutan Ajak Publik Bergerak di Hari Pohon Internasional
LindungiHutan Dorong Aksi Komunitas di Pantai Bahagia, Bekasi
PTPP Revitalisasi Terminal 1C Bandara Soekarno-Hatta: Perluas Kapasitas, Hadirkan Nuansa Budaya, dan Gerakkan Ekonomi Kreatif Lokal
Sorak Sorai Fest Fun Run Resmi Dimulai, Bank Raya Hadirkan Rute Ikonik Berkeliling Indonesia di Taman Mini Indonesia Indah
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 20 November 2025 - 18:56 WIB

Status Gunung Semeru Level IV, Kementerian PU Pastikan Kesiapan Penanganan Darurat Infrastruktur Jalan dan Jembatan

Kamis, 20 November 2025 - 18:50 WIB

Presiden Prabowo Subianto Resmikan 5 Infrastruktur Konektivitas yang Dibangun Kementerian PU untuk Perkuat Pemerataan Pembangunan

Kamis, 20 November 2025 - 18:03 WIB

Buktikan Kinerja Unggul dan Kontribusi ke Dunia Pendidikan, Dana Kelolaan Gamasteps Kelolaan BRI-MI Tembus Rp6 Triliun

Kamis, 20 November 2025 - 17:59 WIB

BRI Manajemen Investasi Raih Tiga Penghargaan di Acara The Asset Benchmark Research Awards 2025

Kamis, 20 November 2025 - 17:30 WIB

Hutan Dunia di Titik Kritis Usai COP30, LindungiHutan Ajak Publik Bergerak di Hari Pohon Internasional

Kamis, 20 November 2025 - 16:53 WIB

PTPP Revitalisasi Terminal 1C Bandara Soekarno-Hatta: Perluas Kapasitas, Hadirkan Nuansa Budaya, dan Gerakkan Ekonomi Kreatif Lokal

Kamis, 20 November 2025 - 16:52 WIB

Sorak Sorai Fest Fun Run Resmi Dimulai, Bank Raya Hadirkan Rute Ikonik Berkeliling Indonesia di Taman Mini Indonesia Indah

Kamis, 20 November 2025 - 16:50 WIB

KAI dan Bank Mandiri Perluas Opsi Pembayaran Digital melalui Implementasi QRIS Tap pada Layanan LRT Jabodebek

Berita Terbaru