KAI Logistik Perluas Layanan Nasional: KALOG Express Kini Layani Pengiriman Paket dan Barang Elektronik ke Seluruh Indone

- Editor

Kamis, 20 November 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PT Kereta Api Logistik (KAI Logistik), anak perusahaan PT Kereta Api Indonesia (Persero), terus memperkuat perannya sebagai solusi logistik terintegrasi nasional melalui layanan KALOG Express yang telah menjangkau pengiriman ke seluruh wilayah Indonesia. Kini Pelanggan tidak hanya dapat menikmati kemudahan pengiriman dokumen, namun juga pengiriman paket termasuk paket elektronik dari Sabang hingga Merauke, meliputi wilayah Sumatera, Jawa, Madura, Kalimantan, Sulawesi, Bali, hingga Papua.

Ayi Suryandi, Manager of Marketing & Sales Courier, menyampaikan bahwa perluasan jangkauan pengiriman ini merupakan bagian dari transformasi berkelanjutan perusahaan dalam menghadirkan solusi logistik yang andal. “Dengan jaringan yang telah menjangkau seluruh Indonesia, KAI Logistik berkomitmen untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam melakukan pengiriman barang dari dan ke berbagai wilayah di tanah air. Layanan ini tidak hanya memperluas akses logistik, tetapi juga mendukung mobilitas ekonomi masyarakat secara lebih merata,” ujar Ayi.

Baca Juga :  Pelanggan Kereta Panoramic Tumbuh 34%, Menghadirkan Standar Baru dalam Pengalaman Perjalanan Kereta Api

Sebagai bagian dari penguatan layanan, KAI Logistik kini tidak hanya melayani pengiriman dokumen, tetapi juga paket barang berukuran besar, termasuk paket elektronik, yang membutuhkan penanganan lebih aman dan terstandardisasi. Perluasan cakupan jenis layanan ini menjadi salah satu strategi perusahaan untuk memenuhi kebutuhan pelanggan yang semakin beragam sekaligus memperluas pasar layanan kurir nasional.

Dalam penerapannya, KAI Logistik memanfaatkan sistem multimoda, yaitu integrasi jalur darat, laut, dan udara, untuk memastikan pengiriman dapat menjangkau seluruh pelosok negeri. Pendekatan ini memungkinkan optimalisasi jaringan distribusi nasional, sekaligus memastikan pengiriman berjalan tepat sasaran sesuai kebutuhan pelanggan. Lebih lanjut, pelanggan dapat menggunakan layanan pengiriman ke seluruh Indonesia melalui service point yang tersebar di berbagai wilayah. Untuk saat ini, layanan ini tersedia melalui mekanisme drop-off di service point KALOG Express

Baca Juga :  Sabun Natural Flos Aurum, Merawat Kulit Sekaligus Menjaga Alam

.KAI Logistik terus memperkuat KALOG Express sebagai layanan pengiriman yang mudah dijangkau dan adaptif terhadap kebutuhan pelanggan. “Ke depan, kami akan terus mengembangkan inovasi layanan serta memperluas jaringan logistik agar KAI Logistik dapat memberikan pengalaman pengiriman yang andal dan berdaya saing di seluruh Indonesia,” tutup Ayi.  

Artikel ini juga tayang di VRITIMES

Berita Terkait

Status Gunung Semeru Level IV, Kementerian PU Pastikan Kesiapan Penanganan Darurat Infrastruktur Jalan dan Jembatan
Presiden Prabowo Subianto Resmikan 5 Infrastruktur Konektivitas yang Dibangun Kementerian PU untuk Perkuat Pemerataan Pembangunan
Buktikan Kinerja Unggul dan Kontribusi ke Dunia Pendidikan, Dana Kelolaan Gamasteps Kelolaan BRI-MI Tembus Rp6 Triliun
BRI Manajemen Investasi Raih Tiga Penghargaan di Acara The Asset Benchmark Research Awards 2025
Hutan Dunia di Titik Kritis Usai COP30, LindungiHutan Ajak Publik Bergerak di Hari Pohon Internasional
LindungiHutan Dorong Aksi Komunitas di Pantai Bahagia, Bekasi
PTPP Revitalisasi Terminal 1C Bandara Soekarno-Hatta: Perluas Kapasitas, Hadirkan Nuansa Budaya, dan Gerakkan Ekonomi Kreatif Lokal
Sorak Sorai Fest Fun Run Resmi Dimulai, Bank Raya Hadirkan Rute Ikonik Berkeliling Indonesia di Taman Mini Indonesia Indah
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 20 November 2025 - 18:56 WIB

Status Gunung Semeru Level IV, Kementerian PU Pastikan Kesiapan Penanganan Darurat Infrastruktur Jalan dan Jembatan

Kamis, 20 November 2025 - 18:50 WIB

Presiden Prabowo Subianto Resmikan 5 Infrastruktur Konektivitas yang Dibangun Kementerian PU untuk Perkuat Pemerataan Pembangunan

Kamis, 20 November 2025 - 18:03 WIB

Buktikan Kinerja Unggul dan Kontribusi ke Dunia Pendidikan, Dana Kelolaan Gamasteps Kelolaan BRI-MI Tembus Rp6 Triliun

Kamis, 20 November 2025 - 17:59 WIB

BRI Manajemen Investasi Raih Tiga Penghargaan di Acara The Asset Benchmark Research Awards 2025

Kamis, 20 November 2025 - 17:30 WIB

Hutan Dunia di Titik Kritis Usai COP30, LindungiHutan Ajak Publik Bergerak di Hari Pohon Internasional

Kamis, 20 November 2025 - 16:53 WIB

PTPP Revitalisasi Terminal 1C Bandara Soekarno-Hatta: Perluas Kapasitas, Hadirkan Nuansa Budaya, dan Gerakkan Ekonomi Kreatif Lokal

Kamis, 20 November 2025 - 16:52 WIB

Sorak Sorai Fest Fun Run Resmi Dimulai, Bank Raya Hadirkan Rute Ikonik Berkeliling Indonesia di Taman Mini Indonesia Indah

Kamis, 20 November 2025 - 16:50 WIB

KAI dan Bank Mandiri Perluas Opsi Pembayaran Digital melalui Implementasi QRIS Tap pada Layanan LRT Jabodebek

Berita Terbaru