Danlanal Simeulue Tatap Muka Bersama Panglima Laot Dan Masyarakat Nelayan Desa Gosong

- Editor

Selasa, 26 Desember 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TNI AL, Simuelue – Komandan Pangkalan TNI AL Simeulue Lekol Laut (P) Dwi Herdian Saputra, M.Tr.Opsla., melaksanakan tatap muka bersama Panglima Laot dan Masyarakat Nelayan Desa Gosong, bertempat di Pendopo Wakil Bupati Aceh Singkil, Kecamatan Singkil Utara, Selasa (26/12/2023).

Kegiatan tersebut merupakan sarana diskusi dan silaturahmi dengan nelayan. Danlanal Simeulue menerangkan bahwa Lanal Simeulue memiliki wilayah kerja 4 kabupaten di antaranya Kabupaten Simeulue, Kabupaten Aceh Singkil, Kabupaten Aceh Selatan, dan Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya).

Danlanal Simeulue juga memberikan himbauan agar pelaku usaha tetap memperhatikan kewajiban untuk mendukung pemerintah daerah dalam meningkatkan hasil Pendapatan Asli Daerah (PAD) dengan produksi tangkapan yang lebih maksimal.

Baca Juga :  Asrena Danlantamal I Pimpin Upacara Bendera Di Mako Lantamal I

Selain itu, Danlanal Simeulue juga menghimbau kepada para nahkoda kapal agar selalu memperhatikan kelengkapan melaut berupa surat-surat kapal yang sesuai dengan aturan, karena bila surat tersebut tidak ada ataupun sudah kadaluarsa masa berlakunya maka akan terjadi kesalahan tindak pidana dengan sangsi yang akan ditanggung nakhoda adalah tuntutan 200 juta atau dengan tahanan 1 tahun penjara.

Danlanal Simeulue menerangkan bahwa peran Panglima Laot dan para nelayan sangatlah penting guna menjadi mata dan informasi untuk mendukung kegiatan pertahanan dan keamanan laut sesuai dengan tugas pokok TNI AL dalam hal ini Lanal Simeulue dan khususnya Posal sesuai dengan wilayah kerja Posal di daerah masing-masing Kabupaten. Selain itu, diharapkan agar para Panglima Laot selalu berkoordinasi dengan Posal untuk menjaga perairan wilayah Panglima Laot masing-masing dari kapal-kapal yang menangkap ikan di luar wilayah Kabupaten Aceh Singkil.

Baca Juga :  Meningkatkan PAD Kabupaten Lebak, Menjadi Empat Kali Lipat

Turut hadir dalam kegiatan, Danposal Singkil Letda Laut (T) Herianto, Panglima Laot Gosong Utara Bapak Ketek, Panglima Laot Gosong Timur Bapak Julfa, Pelaku Usaha Perikanan Bapak Panter dan Para Nakhoda Kapal GT 3 – GT 7.

M.Irsyad Salim

(Pen Lanal Simeulue)

Berita Terkait

SAPAHAM SAHATI SAJIWA (Perkumpulan Pensiunan ex PTPN VIII) Gelar Unras Tuntut Hak Pembayaran Santunan Hari Tua (SHT) Pensiunan Diduga 4 tahun tidak dibayar Perusahaan PTPN
Tim panitia Pemenangan Calon Bupati Lebak No. 03 Sanuji-Fajar gelar Kongres Rakyat dan Pesta Kuliner
Forwatu Banten Akan Lapor Ombudman soal Penolakan Pasien Bernama Melinda Oleh RSUD Drajat Serang
Muhammad Khoir Resmi Dilantik Sebagai Ketua PD Gerakan Pemuda Al Washliyah Sergai Periode 2024-2027
Azmi Zulfahri, SH., M.H Pimpin Ranting PP Simpang Tiga Pekan: Kepemimpinan Baru, Semangat Baru!
Kapolri Apresiasi Anggota Brimob yang Berhasil Bebaskan Pilot Susi Air Korban Penyanderaan KKB
Presiden Prabowo Subianto Secara Resmi Melantik Basuki Hadimuljono
Beredar Surat Desakan dari Warga Masyarakat: Untuk Oknum Kades Margajaya: Begini Penjelasannya
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 19 November 2024 - 08:20 WIB

SAPAHAM SAHATI SAJIWA (Perkumpulan Pensiunan ex PTPN VIII) Gelar Unras Tuntut Hak Pembayaran Santunan Hari Tua (SHT) Pensiunan Diduga 4 tahun tidak dibayar Perusahaan PTPN

Minggu, 17 November 2024 - 13:22 WIB

Tim panitia Pemenangan Calon Bupati Lebak No. 03 Sanuji-Fajar gelar Kongres Rakyat dan Pesta Kuliner

Jumat, 15 November 2024 - 16:08 WIB

Forwatu Banten Akan Lapor Ombudman soal Penolakan Pasien Bernama Melinda Oleh RSUD Drajat Serang

Jumat, 15 November 2024 - 15:17 WIB

Muhammad Khoir Resmi Dilantik Sebagai Ketua PD Gerakan Pemuda Al Washliyah Sergai Periode 2024-2027

Jumat, 15 November 2024 - 15:04 WIB

Azmi Zulfahri, SH., M.H Pimpin Ranting PP Simpang Tiga Pekan: Kepemimpinan Baru, Semangat Baru!

Jumat, 15 November 2024 - 00:08 WIB

Kapolri Apresiasi Anggota Brimob yang Berhasil Bebaskan Pilot Susi Air Korban Penyanderaan KKB

Rabu, 6 November 2024 - 15:00 WIB

Presiden Prabowo Subianto Secara Resmi Melantik Basuki Hadimuljono

Senin, 4 November 2024 - 13:23 WIB

Beredar Surat Desakan dari Warga Masyarakat: Untuk Oknum Kades Margajaya: Begini Penjelasannya

Berita Terbaru

Bisnis

Open Forest #2: Connecting Hands, Restoring Lands

Jumat, 22 Nov 2024 - 08:51 WIB

Bisnis

Terra Drone Indonesia Latih Pilot Drone Adaro

Jumat, 22 Nov 2024 - 03:33 WIB