Long Weekend Maulid Nabi, KAI Sumut Tambah Kapasitas Tempat Duduk

- Editor

Sabtu, 6 September 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dalam rangka mengantisipasi lonjakan penumpang pada libur panjang Maulid Nabi Muhammad SAW, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi Regional I Sumatera Utara menambah kapasitas tempat duduk pada KA Sribilah Utama relasi Medan – Rantau Prapat PP untuk keberangkatan Minggu (7/9/2025).

Dalam rangka mengantisipasi lonjakan penumpang pada libur panjang Maulid Nabi Muhammad SAW, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi Regional I Sumatera Utara menambah kapasitas tempat duduk pada KA Sribilah Utama relasi Medan – Rantau Prapat PP untuk keberangkatan Minggu (7/9/2025).

“Pada hari Minggu tersebut, kami menambah satu unit kereta ekonomi berkapasitas 106 tempat duduk pada KA Sribilah Utama. Dengan demikian, total formasinya menjadi 3 kereta eksekutif, 4 kereta bisnis, dan 2 kereta ekonomi dengan jumlah 618 tempat duduk,” ujar Manager Humas KAI Divre I Sumatera Utara, M. As’ad Habibuddin.

KAI Divre I Sumut mencatat peningkatan penumpang pada hari kedua periode long weekend, Jumat (5/9/2025), sebanyak 8.179 penumpang. Angka ini naik 23% dibanding Jumat pekan sebelumnya (29/8/2025) yang sebanyak 6.649 penumpang.

As’ad menambahkan, hingga Sabtu (6/9) siang, sebanyak 29.106 tiket telah terjual untuk periode long weekend yang berlangsung 4 hari, mulai Kamis (4/9) hingga Minggu (7/9). Jumlah tersebut setara dengan 73% dari total kapasitas yang disediakan, yaitu 40.006 tiket.

Baca Juga :  Manajemen Bisnis yang Lebih Mudah dengan Lemhero: Absensi, KPI, dan Payroll

Adapun rincian tiket terjual adalah sebagai berikut:

– KA Putri Deli relasi Medan – Tanjung Balai PP: 14.369 tiket

– KA Sribilah Utama relasi Medan – Rantau Prapat PP: 7.910 tiket

– KA Siantar Ekspres relasi Medan – Siantar PP: 6.168 tiket

– KA Datuk Belambangan relasi Tebing Tinggi – Lalang PP: 602 tiket

– KA Cut Meutia relasi Krueng Mane – Krueng Geukueh PP: 57 tiket

Memeriahkan HUT ke-80 Kereta Api Indonesia, KAI Divre I Sumut juga menghadirkan promo Diskon Spesial HUT KAI. Penumpang KA Sribilah Utama kelas eksekutif dan bisnis relasi Medan – Rantau Prapat dapat menikmati potongan harga 20% sepanjang September 2025. Tiket promo tersedia melalui aplikasi Access by KAI, laman resmi booking.kai.id, maupun kanal penjualan resmi KAI lainnya. Promo ini tidak berlaku untuk tarif khusus serta tidak dapat digabungkan dengan reduksi atau promo lain.

Baca Juga :  CHAGEE Resmi Dibuka di PIK Avenue

Selama libur panjang ini, KAI Divre I Sumut mengoperasikan 20 perjalanan kereta api setiap hari yang melayani rute Medan, Tebing Tinggi, Pematangsiantar, Kisaran, Tanjung Balai, hingga Rantau Prapat. Selain itu, terdapat pula 8 perjalanan kereta api yang beroperasi di wilayah Aceh. Dengan demikian, total 28 perjalanan kereta api penumpang per hari tersedia untuk masyarakat selama masa long weekend.

KAI mengimbau calon penumpang agar menyediakan waktu cukup menuju stasiun keberangkatan agar tidak tertinggal kereta, serta duduk sesuai nomor kursi yang tertera di tiket demi kenyamanan bersama.

Khusus bagi penumpang KA Sribilah Utama dan KA Putri Deli dari Stasiun Medan, disarankan memanfaatkan layanan Face Recognition Boarding Gate. Melalui sistem boarding otomatis ini, penumpang tidak perlu lagi menunjukkan tiket dan kartu identitas, sehingga proses lebih cepat dan praktis.

“Kami berkomitmen memberikan layanan transportasi yang aman, nyaman, tepat waktu, dan tentunya bebas dari kemacetan jalan raya. Harapannya, pelanggan dapat menikmati momen long weekend ini dengan penuh kebahagiaan bersama keluarga maupun sahabat,” tutup As’ad.

Artikel ini juga tayang di VRITIMES

Berita Terkait

KAI dan Pemprov Jawa Barat Perkuat Sinergi Bahas Keselamatan Perlintasan dan Revitalisasi Stasiun Bandung
BINUS UNIVERSITY dan SAP Gelar SAP x Partners Day: Siapkan Talenta Digital untuk Karier Global
KAI Daop 2 Bandung Lakukan Perawatan Intensif Sarana Perkeretaapian untuk Jaga Kenyamanan Pelanggan
KAI Daop 2 Bandung Himbau Masyarakat Utamakan Keselamatan Saat Melewati Perlintasan Sebidang
KAI Daop 2 Bandung Himbau Pelanggan Berangkat Lebih Awal ke Stasiun Antisipasi Perubahan Kondisi Cuaca dan Kemacetan
Tren, Peluang, dan Strategi di Investasi Emas Online di Akhir Tahun 2025
India dan Indonesia Perkuat Kerja Sama Demokrasi Melalui Program Pemantau Pemilu Internasional 2025
Sambut Usia ke-42, BRI Finance Buka Lowongan Hingga 500 Pekerja di Seluruh Indonesia
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 7 November 2025 - 21:39 WIB

KAI dan Pemprov Jawa Barat Perkuat Sinergi Bahas Keselamatan Perlintasan dan Revitalisasi Stasiun Bandung

Jumat, 7 November 2025 - 21:00 WIB

BINUS UNIVERSITY dan SAP Gelar SAP x Partners Day: Siapkan Talenta Digital untuk Karier Global

Jumat, 7 November 2025 - 20:25 WIB

KAI Daop 2 Bandung Lakukan Perawatan Intensif Sarana Perkeretaapian untuk Jaga Kenyamanan Pelanggan

Jumat, 7 November 2025 - 20:20 WIB

KAI Daop 2 Bandung Himbau Masyarakat Utamakan Keselamatan Saat Melewati Perlintasan Sebidang

Jumat, 7 November 2025 - 20:15 WIB

KAI Daop 2 Bandung Himbau Pelanggan Berangkat Lebih Awal ke Stasiun Antisipasi Perubahan Kondisi Cuaca dan Kemacetan

Jumat, 7 November 2025 - 17:19 WIB

India dan Indonesia Perkuat Kerja Sama Demokrasi Melalui Program Pemantau Pemilu Internasional 2025

Jumat, 7 November 2025 - 16:11 WIB

Sambut Usia ke-42, BRI Finance Buka Lowongan Hingga 500 Pekerja di Seluruh Indonesia

Jumat, 7 November 2025 - 15:40 WIB

LindungiHutan Buka Lima Lokasi Penanaman Baru, Pangalengan Jadi Titik Penting Reforestasi Jawa Barat

Berita Terbaru