Peduli Sesama BEM STKIP Melawi Berbagi Dengan Anak Panti Asuhan

- Editor

Sabtu, 2 Maret 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

algarinews.com – Melawi Kalbar – Aliansi Mahasiswa dan BEM STKIP Melawi mengadakan kegiatan Peduli Sesama di Panti Asuhan dan SLB Yayasan Bakti Luhur Nanga Pinoh. Kamis (29/02). Kegiatan ini merupakan bentuk nyata dari kepedulian mereka terhadap masyarakat Kabupaten Melawi.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Suster Yuliana, pengurus Panti Asuhan dan SLB Yayasan Bakti Luhur Nanga Pinoh, dan dilaksanakan di Dusun Serunding Permai, Desa Tanjung Niaga, Kecamatan Nanga Pinoh. Aliansi Mahasiswa dan BEM STKIP Melawi memberikan bantuan berupa paket sembako kepada panti asuhan dan SLB tersebut.

Baca Juga :  Pengukuhan Dan Pelantikan Ketua BB DPD Lebak Yang Diresmikan Badan Aspirasi Dan Apresiasi Kemajemukan Banten

Sementara itu koordinator kegiatan Abet Nego menyampaikan bahwa bantuan Paket sembako ini diharapkan dapat membantu memenuhi kebutuhan sehari-hari anak-anak panti asuhan dan siswa-siswi SLB.

“Semoga bantuan kami ini bisa memenuhi kebutuhan sehari-hari anak-anak panti asuhan dan siswa-siswi SLB” Ucapnya.

“Kegiatan bakti sosial ini merupakan salah satu program kerja dari Aliansi Mahasiswa dan BEM STKIP Melawi. Kami ingin memberikan kontribusi positif kepada masyarakat Kabupaten Melawi, terutama kepada mereka yang membutuhkan. Dengan adanya kegiatan ini, harapan kami dapat membangun kesadaran sosial dan semangat gotong royong di kalangan mahasiswa” Jelasnya.

Baca Juga :  Diman Letak Salah Soal Dana Hibah yang Diterima Yayasan Mujahidin Pontianak Cetus Herman Hofi

Dalam kesempatan tersebut, Suster Yuliana menyampaikan ucapan terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh Aliansi Mahasiswa dan BEM STKIP Melawi. Ia berharap kerjasama ini dapat terus berlanjut dan memberikan manfaat yang lebih besar bagi panti asuhan dan SLB Yayasan Bakti Luhur Nanga Pinoh.

“Terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh Aliansi Mahasiswa dan BEM STKIP Melawi. Kami berharap kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut dan memberikan manfaat yang lebih besar” Ucapnya.

Jono

Berita Terkait

Wah hebat Kapolres Sergai AKBP John Rakuta Sitepu diduga mendekingi Bandar judi terbesar Sergai ilyas Diminta pada Kapolri copot Kapolres Sergai 
SMAN 2 Kayuagung Diduga Menyelewengkan Pengelolaan DANA BOS
Aktivis Minta Tindak Tegas Pengusaha Membiarkan Anak Bawah Umur Bebas di Klub Malam Trikoi
Komjen Pol Dharma Pongrekun Didukung Komunitas Rakyat DKI Untuk Maju Sebagai Calon Gubernur DKI Jakarta 2024
Joko diduga anggota TNI kesatuan Armed kelola judi sabung ayam yg dibackup anggota kodim sena Pangdam 1 bukit barisan diminta bertindak tegas
Hebat ilyas bandar judi togel diduga dibackup Kapolres Sergai..diminta Kapolda tegas tindak Kapolres Sergai
Diduga Upah Pekerja Proyek Irigasi Perpompaan Belum Dibayar
Semangat Baru Esports di Sumut, H. Abdul Razak Nasution Resmi Pimpin IESPA Sumut
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 20 September 2024 - 08:30 WIB

Wah hebat Kapolres Sergai AKBP John Rakuta Sitepu diduga mendekingi Bandar judi terbesar Sergai ilyas Diminta pada Kapolri copot Kapolres Sergai 

Rabu, 18 September 2024 - 08:14 WIB

SMAN 2 Kayuagung Diduga Menyelewengkan Pengelolaan DANA BOS

Selasa, 17 September 2024 - 00:20 WIB

Aktivis Minta Tindak Tegas Pengusaha Membiarkan Anak Bawah Umur Bebas di Klub Malam Trikoi

Minggu, 15 September 2024 - 16:16 WIB

Komjen Pol Dharma Pongrekun Didukung Komunitas Rakyat DKI Untuk Maju Sebagai Calon Gubernur DKI Jakarta 2024

Jumat, 13 September 2024 - 09:51 WIB

Joko diduga anggota TNI kesatuan Armed kelola judi sabung ayam yg dibackup anggota kodim sena Pangdam 1 bukit barisan diminta bertindak tegas

Berita Terbaru